Lima Mahasiswa FEB UPS Tegal Menerima Bantuan dan Menjadi Relawan Indonesia

ACT (Aksi Cepat Tanggap) merupakan suatu lembaga sosial yang memiliki tujuan melaksanakan kegiatan sosial di masyarakat, terutama untuk masyarakat kurang mampu. Salah satu kegiatan ACT yaitu memberikan bantuan untuk anak yatim. ACT memberikan bantuan kepada mahasiswa UPS Tegal berupa santunan kepada 5 mahasiswa yatim piatu. Kegiatan ini dilaksanakan tanggal 12 Oktober 2020 di halaman Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPS Tegal. Penyerahan bantuan dari ACT oleh Bapak Siswartono, yang merupakan PIC ACT Cabang Tegal, kepada kelima mahasiswa yang telah dipilih dengan disaksikan oleh pejabat struktural di lingkungan kampus Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPS Tegal.
Kelima mahasiswa tersebut nantinya akan menjadi anggota masyarakat relawan Indonesia yang akan membantu kegiatan sosial yang dilaksanakan oleh ACT. “Kami berharap, semoga kerjasama antara ACT dan FEB UPS Tegal dapat berlanjut untuk kegiatan lainnya” Sambung Ibu Amirah, selaku penanggungjawab Kegiatan.

Scroll to Top